Senin, 07 Mei 2012

DANAU "UBUR-UBUR" KAKABAN KALIAMANTAN TIMUR

Ingat serial kartun Spongebob Squarepants. Pasti tahu kegemaran Spongebob adalah megejar ubur-ubur yang berkumpul seperti sedang menari. Jadi kepengin deh, berenang bersama ubur-ubur, hehehe. Mungkin nggak, ya?


Mungkin banget. Kita tinggal datang berlibur ke Pulau Kakaban, di daerah Kepulauan Derawan, Kalimantan Timur. Di sana, ada Danau Kakaban yang penuh dengan ribuan ubur-ubur. Untuk mencapai danau air payau ini, perjalannya cukup jauh. Kita harus naik pesawat dulu ke Tarakan, Kalimantan Timur. Dari sini, harus ke pelabuhan untuk naik speedboat selama 3 jam ke Pulau Derawan. Lalu melanjutkan perjalanan ke Pulau Kakaban dengan perahu tradisional atau speedboat sekitar sejam.

Perjalanan nggak selesai sampai di situ. Setelah tiba di Pulau Kakaban, kita harus mendaki bukit atol sekitar  45 menit untuk sampai ke danau seluas 5 km persegi ini. Selama perjalanan, jangan kaget ya, kalau bertemu hutan mangrove, biawak, ular, dan semut besar bercapit, hihihi. Meski rute-nya terjal, tapi semua terbayar ketika sampai. Di sana, kita bisa snorkeling sambil memegang ubur-ubur. Tenang saja, ribuan ubur-ubur Kakaban sudah mengalami reduksi kelenjar sengatan. Jadi, nggak berbahaya untuk dipegang. Kalau nggak berani berenang, kita bisa kok melihat ubur-ubur di pinggir danau. Kerlap-kerlip warna ubur-ubur terlihat indah lho, saat terkena sinar matahari.

Uniknya lagi, danau berisi ubur-ubur ternyata cuma ada dua di dunia. Satu lagi ada di Pulau Palau, Kepulauan Micronesia. Danau Kakaban yang usianya sudah dua juta tahun ini menjadi Kawasan Warisan Dunia.

Danau Kakaban
Kategori: Danau
Alamat: Pulau Kakaban, Kepulauan Derawan, Kalimantan Timur
Harga: Kalau mengikuti tour sekitar Rp. 1.700.000

Tidak ada komentar:

Posting Komentar